Friday, November 26, 2010

Kue Putri Salju

Horee horee berhasil buat kue kering pertama kali hihi norak ya

Sejak gabung milis dan beli buku2 ncc kayaknya pengen cobain semua resep deh. Kebetulan anakku emir suka banget ama kue putri salju. Jadi lah kemarin cobain resep kue putri salju nya mba fatmah Bahalwan. Ini dia resep yang kmrn aku cobain

250 mentega ( aku pake margarine, penghematan euyy) bekukan di kulkas bawah
100 gram gula bubuk
200 gram kacang mede, sangrai dan haluskan
250 terigu protein rendah,aku bakai merk kunci
Gula halus dan gula donat untuk melapisi/taburan

Cara membuat
Kocok mentega dan gula bubuk hingga tercampur rata,kurang lebih 3 menit
Masukkan kacang mede dan terigu,aduk rata menggunakan sendok kayu
Dinginkan di kulkas sekitar 30 menit
Keluarkan dari kulkas,cetak
Panggang di oven bersuhu 140 derajat sekitar 20 menit
Keluarkan dari oven
Panas2 gulingkan satu persatu kue ke gula bubuk hingga rata,lalu gulingkan ke gula donat
Lakukan hingga selesai

Ini dia hasilnya ...taraaaaaa semua bilang ENAK


No comments:

Post a Comment